Irit dan Mudah, Cek Resep Membuat Terang Bulan Mini Kelas Premium

Yuk, Memasak Terang Bulan Mini Sederhana Di Rumah

Resep Masakan Enak - Hei kembali lagi dengan resep masakan enak, Berbicara tentang jajanan yang sering kita jumpai di setiap jalanan kota di seluruh indonesia pasti tidak luput dengan menu makanan satu ini. Yupps Terang bulan, kue yang umumnya berbentuk bulat pipih yang diisi dengan aneka macam varian isian, seperti coklat mesis, keju, kacang bahkan ada juga yang di isi daging asap.

 resep terang bulan mini

Kulit terang bulan dibuat dari campuran tepung terigu, gula, telur dan fernipan sebagai pengembang, yang dipanggang di atas wadah penggorengan yang berbentuk bulat dan tebal sampai berwarna coklat keemasan matang dan siap diberi topping/isian. ( baca juga : cuaca panas, yuk buat sendiri es krim di rumah )

Terang bulan yang enak adalah terang bulan yang memiliki tekstur yang lembut dan kenyal serta memiliki rongga yang mirip dengan sarang yang sempurna. beberapa contoh terang bulan yang memiliki rasa premium adalah terang bulan holland dan terang bulan bangka.
Untuk membuat terang bulan sederhana dan mudah di rumah dengan kualitas dan rasa yang tidak kalah enak dengan terang bulan premium. Ada beberapa tips yang perlu diperhatikan dalam pengolah adonan terang bulan sehingga kita bisa mendapatkan terang bulan yang enak dan lezat.

Terang bulan tidak mengembang saat di masak, masalah ini terjadi karena proses penggunaan pengembang/fernipan(ragi) yang salah. Sebelum itu pastikan ragi yang digunakan masih bagus. Cara mengetes apakah ragi masih bagus dan layak pakai adalah dengan menyiapkan sedikit air hangat paada gelas kecil lalu taburi jumlah ragi yang dibutuhkan untuk proses memasak, aduk rata, diamkan sekitar 5 menit. Ragi yang bagus akan memunculkan busa-busa kecil pada permukaan ragi tadi.

Terang bulan yang dimasak keras, liat, lembek dll, Hal ini disebabkan takaran bahan yang tidak sesuai. Sanagt dianjurkan untuk memastikan takaran bahan yang digunakan sudah sesuai resep panduan yang kalian gunakan. Sebagai contoh apabila takaran gula terlalu banyak akan menyebabkan kulit luar terang bulan kosong, tetapi bagian dalam masih basah dan kurang matang.

Terang bualn bantet, tidak bersarang dan lengket, Biasaya masalah ini terjadi karena proses memasak bulan, memasak terang bulan agar bersarang dan tidak bantet memerlukan panas yang pas, penggoreng tidak terlalu panas atau malah kurang panas. Karena itu sebelum menuangkan adonan terang bulan pastikan panas penggorengan sudah sesuai dan jangan lupa untuk mengoleskan mentega tipis agar tidak lengket saaat diangkat.

Karena banyaknya peminat terang bulan terutama dari kalangan anak kecil memberikan inovasi baru dengan membuat terang bulan mini yang dengan mudah memikat para pecinta terang bulan. Dari segi rasa terang bulan mini tidak ada bedanya dengan terang bulan pada umumnya, dengan bentuk yang mini pecinta terang bulan bisa mencoba berbagai varian rasa yang diminati tanpa harus membuang uang secara berlebihan.

 resep terang bulan mini



Resep Memasak Terang Bulan Mini


Waktu persiapan : 15 Menit
Waktu Memasak & fermentasi : 1.5 jam
porsi : 7-10 Buah


Bahan Memasak Terang Bulan Mini :

  • Tepung terigu, 175 gram
  • Telur ayam, 2 butir
  • Air atau susu cair, 250 ml
  • Gula pasir, 40 gram
  • Baking powder, 1/2 sdt
  • Soda kue, 1/2 sdt
  • Fernipan/ragi yang dilarutkan ke air hangat sebelumnya, 1/2 sdt
  • Susu bubuk, 2 sdm
  • Mentega/Margarin dicairkan, 1sdm
  • Vanili bubuk, secukupnya
  • Untuk topping silakan pilih sesuai selera bisa keju, coklat, kacang dll

Cara Membuat Terang Bulan Mini enak

  • Masukkan telur, gula, baking powder, soda kue, dan fermipan kocok sampai tercampur rata
  • Masukkan margarin/mentega cair, tepung terigu dan susu bubuk yang sudah di campur rata, sambil masukkan air/susu cair sedikit demi sedikit sampai adonan tercampur rata
  • Tutup adonan dengan kain, lalu tunggu sekitar 1 jam agar adonan mengembang.
  • Siapkan loyang penggorengan yang akan digunakan, olesin dengan margarin agar tidak lengket, tuang adonan setelah setengah matang tambahkan gula atau susu kental manis apabila suka manis dan juga bisa ditambahkan topping yang diinginkan
  • Angkat, olesin bagian luar terang bulan dengan margarin untuk menambah cita rasa gurih.
  • Terang bulan mini siap disajikan dan dinikmati


Bagaimana? mudahkan membuat terang bulan mini, Dengan biaya yang hemat dan sedikit usaha terang bulan mini dengan aneka topping bisa di hidangkan kepada keluarga tercinta di rumah. Semoga dengan resep ini bisa membantu kalian untuk membuat sendiri terang bulan di rumah. Sampai jumpa di resep masakan lainnya. ( intip yuk : resep cara membuat soto daging madura )

0 Response to "Irit dan Mudah, Cek Resep Membuat Terang Bulan Mini Kelas Premium"

Posting Komentar